Dalam rangka Peningkatan Pemanfaatan E-Journal yang telah dilanggan Kemenristekdikti, maka...
Home » HMP S1 Farmasi STIKSAM gelar Kuliah Pakar dan Best Practice bagi Mahasiswa dan Dosen
Program Studi S1 Farmasi dan Himpunan Mahasiswa Prodi Sarjana Farmasi Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Samarinda (STIKSAM) atau yang akrab disebut HMP S1 Farmasi telah menyelenggarakan sebuah kegiatan berupa Kuliah Pakar dan Best Practice yang difokuskan kepada seluruh mahasiswa/i dan Dosen yang ada di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Samarinda.
Acara ini terbagi menjadi dua sesi yaitu sesi Kuliah Pakar yang bertemakan “INOVASI DAN PERAN KIMIA MEDISINAL DALAM PENGEMBANGAN OBAT MODERN” dan Sesi Best Practice yang bertemakan “PERCEPATAN JABATAN FUNGSIONAL LEKTOR KEPALA/GURU BESAR DOSEN STIKSAM”. Acara ini diselenggarakan pada hari Sabtu, 12 April 2025 dan dihadiri oleh Prof. Dr. apt. Nerdy, S.Farm., M.Si. sebagai pembicara di acara kuliah pakar dan Best Practice ini.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan mahasiswa terkait Ilmu Kimia Medisinal serta pengetahuan dosen dalam mempercepat jabatan fungsional dosen dalam pengembangan karir akademik. Selain sebagai wadah meningkatan pengetahuan mahasiswa terkait medisinal, kuliah pakar ini juga dapat mendorong minat dan wawasan kritis mahasiswa untuk berkontribusi dalam riset dan pengembangan obat melalui pendekatan kimia medisinal serta mendorong motivasi dan kesiapan dosen untuk mempersiapkan diri dalam proses percepatan kenaikan jabatan fungsional melalui pemenuhan syarat administratif dan substansi akademik.
(Qori Agustiana & Tessa Freshia Nimrod)
Dalam rangka Peningkatan Pemanfaatan E-Journal yang telah dilanggan Kemenristekdikti, maka...
Pada hari Sabtu (21/01/2023), Tim Promosi PMB (Penerimaan Mahasiswa Baru)...
Samarinda, 7 Agustus 2025 – Sinergi dunia pendidikan dan industri...
Pada hari Minggu, 24 November 2024, telah dilaksanakan kegiatan Orientasi...
Jalan Abdul Wahab Syahrani No. 226 Kota Samarinda, Kalimantan Timur, 75242
Telp: 0811 5576 817
Email: [email protected]